SWI.sch.id – Hari ini SDIT-SMPIT Wirausaha Indonesia melaksanakan kegiatan Jumat berbagi pada hari Jumat pagi (13/8/21).
Kegiatan yang bertempat di gedung SWI Islamic School ini merupakan pelaksanaan kegiatan rutin berbagi sembako untuk masyarakat sekitar sekolah dan siswa-siswi yatim SDIT-SMPIT Wirausaha Indonesia.
“Semoga kegiatan yang bersifat kepedulian kepada masyarakat sekitar bisa konsisten kita lakukan”, Ujar ustadz Muhamad Zulkarnain, S.Pd.I selaku kepala SDIT Wirausaha Indonesia yang baru ini dan diaminkan oleh ustadzah Nur Komariah, S.Pd.I., MM. selaku kepala SMPIT Wirausaha Indonesia.
Semoga kegiatan berbagi ini semakin sering kami lakukan dan semakin bermakna khususnya bagi masyarakat sekitar sekolah. Amiin.
#KabBekasiBERANI
#SWIberbagi
@disdik.kab.bekasi