Oleh: Restu Kurniati, S.Pd
SWI.sch.id – SDIT Wirausaha Indonesia hari ini Rabu (22/4/20) bertepatan dengan 2 hari sebelum puasa berlangsung, mengajak para siswa-siswinya untuk berkreasi yaitu membuat himbauan dan ajakan semangat Ramadhan.
Beberapa kreasi tersebut, misalnya “Sambut Ramadhan”, “Marhaban Yaa Ramadhan”, “Ramadhan Ceria” dan lain-lain.
Ketua Yayasan Sekolah Wirausaha Indonesia mengungkapkan bahwa, meskipun pembelajaran masih dilakukan secara online karena masih terdampak wabah Covid-19, namun tidak menyurutkan semangat para peserta didik di rumah untuk menciptakan sebuah kreasi mereka yang menarik dan menggugah.
Dengan himbauan Kepala SWI Islamic School, yaitu ustadzah Nur Komariah, S.Pd.I., MM. bahwa para siswi di rumah untuk membuat hiasan dinding di rumah bertajuk Ramadhan. Ternyata membawa rasa antusias mereka sekaligus bermanfaat.
Manfaat tersebut adalah dapat mengubah suasana ruangan di rumah menjadi berbeda dari biasanya, meningkatkan kreatifitas bagi anggota keluarga selama di rumah, serta insya Allah dapat menambah keimanan dan ketaqwaan saat Ramadhan.
Baca juga: Praktek Membuat Makanan Sehat dan Minuman Segar Kelas 3 Utsman dalam Pembelajaran Online