Siswa Inklusi pun Membuat Kliping

Oleh: Nurfitriani Ahmad

SWI.sch.id – Siswa SDIT Wirausaha Indonesia kelas 2 Thalhah sedang melakukan kegiatan belajar mengajar. Pembelajaran hari ini Selasa (17/9/19) adalah mata pelajaran Bahasa Inggris Bab Pengenalan Warna. Kali ini siswa belajar sekaligus berkreasi.

Begitu pula siswa inklusi yang ada di kelas ini, mereka ikut berpartisipasi mengikuti pembelajaran sambil berkreasi ini. Peralatan yang digunakan adalah gunting, kertas asturo, lem kertas dan krayon berwarna untuk menggambar pada keliping tersebut.

Pada keliping tersebut terdapat kosakata dalam bahasa inggris dan siswa SWI Islamic School diminta untuk menempelkan label pada kliping tersebut serta mewarnainya. Seluruh siswa tak terkecuali siswa inklusi melaksanakan tugas ini dengan penuh ceria.

“Aku senang ustadzah belajar dan berkreasi seperti ini”. Ucap Azka siswa SWI. Wali kelas 2 Thalhah berharap pada pelaksanaan kreasi ini siswa dapat paham dan mengingat pelajaran yang telah diajarkan.